Tempat Ngopi Instagramable di Beachwalk Bali
Bagi kalian penggemar kopi di wilayah Kuta beachwalk, sekarang ada tempat kece yang bisa kalian kunjungi. Namanya % Arabica Bali.
Ini adalah gerai pertama mereka di pulau dewata Bali. Setelah sebelumnya berhasil mecuri perhatian di Ibu Kota Jakarta.
Tidak jauh berbeda dengan konsep mereka di jakarta. Nuansa Putih elegan masih mendominasi desain tempatnya.
Brand asal jepang ini memang sebelumnya sudah merabah pasar di Indonesia dengan mendirikan 3 gerai % Arabica di Jakarta. Dan kali ini Bali menjadi sasaran pasar mereka berikutnya.
" Memang lebih beda sih dengan tempat lainnya, tempatnya juga bikin betah dan harganya terjangkau " terang Ica salah satu pengunjung.
Yang unik dari % Arabica adalah tempat roasting kopinya yang juga berada di dalam ruangan. Disini pengunjung juga mendapatkan edukasi tentang jenis biji kopi berdasarkan negara dan wilayah asalnya.
Meski punya mesin roasting kop[i di dalam ruangan, uniknya tempat ini tetap bersih dan tanpa sedikitpun asap dari mesin roasting yang sedang bekerja.
Baca Juga : Serba Serbi Sidrap Run 2024